Rusia Jual Minyak ke China

Written By bopuluh on Selasa, 22 Oktober 2013 | 03.33

KOMPAS.com - Perdana Menteri Rusia Dmitry Medvedev mengatakan pihaknya sudah meneken perjanjian penjualan minyak mentah ke China. Menurut warta Xinhua pada Selasa (22/10/2013), nilai penjualan itu mencapai 85 juta dollar AS untuk jangka waktu 10 tahun.

Medvedev mengatakan hal itu dalam diskusi dunia maya dengan para pengguna internet China. "Produsen minyak Rusia, Rosneft akan memasok hingga 70 juta barrel minyak mentah,"katanya.

Hingga kini, China adalah pasar dengan konsumsi energi tertinggi di dunia. Sementara, Rusia terbilang pemasok minyak mentah utama di dunia.

Sejatinya, pembicaraan soal minyak dan gas kedua belah pihak berlangsung lambat. Soalnya, kedua pihak belum bersepakat soal harga.

Editor : Josephus Primus


Anda sedang membaca artikel tentang

Rusia Jual Minyak ke China

Dengan url

https://recognizethedanger.blogspot.com/2013/10/rusia-jual-minyak-ke-china.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Rusia Jual Minyak ke China

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Rusia Jual Minyak ke China

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger