KOMPAS.com ---- Tim Indonesia U-12 mengakhiri kompetisi Danone Nations Cup (DNC) 2013 di posisi kedelapan dalam final di Stadion Wembley, London, Inggris, Sabtu (7/9/2013) waktu setempat. Ada pun gelar juara turnamen sepak bola anak-anak usia 10-12 tersebut diraih oleh tim Perancis.
Berdasarkan siaran pers yang diterima Kompas.com, Indonesia meraih posisi kedelapan setelah takluk dari Amerika Serikat lewat adu penalti. Sempat unggul 1-0, Indonesia yang diwakili SSB Putra Tugu Muda Semarang kebobolan di menit akhir setelah pelanggaran terhadap pemain lawan membuahkan hadiah penalti. Hasil imbang memaksa terjadi tos-tosan, dan satu dari tiga algojo tim Indonesia gagal sementara ketiga penendang tim lawan sukses melaksanakan tugasnya.
Dalam turnamen ini, Indonesia menjalani tujuh pertandingan. Pada fase grup, Indonesia keluar sebagai juara grup H di atas Republik Irlandia, Jerman dan Belgia. Pada babak 16 Besar mereka mengalahkan Arab Saudi lewat adu penalti, dan bertemu Meksiko di babak perempat final.
Sayangnya tim asuhan Timo Scheunemann ini takluk 2-0 dari Jepang. Mereka lalu kalah 4-1 dari Meksiko dalam pertandingan penentuan peringkat sebelum kemudian dikalahkan Amerika Serikat.
Berikut adalah daftar peringkat final dunia DNC 2013:
- Perancis
- Brazil
- Jepang
- Irlandia
- Meksiko
- Belanda
- AS
- Indonesia
- Inggris
- Rusia
- Republik Ceko
- Argentina
- Spanyol
- Kanada
- Italia
- Arab Saudi
- Korea Selatan
- Uruguay
- Belgia
- Jerman
- Algeria
- China
- Swiss
- Belarusia
- Chili
- Turki
- Moroko
- Rumania
- Afrika Selatan
- Bulgaria
- Ukraina
- Tunisia
Anda sedang membaca artikel tentang
Idonesia Peringkat ke-8 DNC 2013
Dengan url
https://recognizethedanger.blogspot.com/2013/09/idonesia-peringkat-ke-8-dnc-2013.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Idonesia Peringkat ke-8 DNC 2013
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Idonesia Peringkat ke-8 DNC 2013
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar