Kejadian langka ini terjadi dalam sebuah sidang banding di negara bagian Morelos, Meksiko. Hakim Miguel Angel Falcon tak bisa menahan amarahnya setelah berdebat dengan dua hakim lainnya.
Hakim Miguel tertangkap kamera tengah berteriak kepada hakim Ruben Jasso. Tak cukup hanya dengan berteriak, Miguel kemudian berdiri dan menyerang rekannya itu.
Kelakuan Miguel itu mengundang keprihatinan para pejabat kehakiman di Meksiko. Sementara Miguel sendiri kemungkinan besar akan dicopot dari jabatannya.
Usai perkelahiannya di ruang sidang, Miguel mengaku sangat menyesali perbuatan kasarnya itu.
"Saya sangat sedih, malu, dan menyesal. Saya meminta maaf kepada masyarakat dan media," kata Miguel.
Miguel Angel Rosete, seorang pengacara yang menyaksikan perkelahian itu, mendesak agar Miguel segera mengundurkan diri.
"Orang ini tidak memiliki disiplin dan ulahnya mengganggu persidangan di negara bagian Morelos," kata Miguel.
Kekerasan di ruang sidang ini menyusul serentetan insiden di dalam ruang sidang yang membuat sistem hukum di Meksiko terpuruk.
Sumber : Sky News
Editor : Ervan Hardoko
Anda sedang membaca artikel tentang
Dua Hakim Meksiko Berkelahi di Ruang Sidang
Dengan url
http://recognizethedanger.blogspot.com/2013/08/dua-hakim-meksiko-berkelahi-di-ruang.html
Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya
Dua Hakim Meksiko Berkelahi di Ruang Sidang
namun jangan lupa untuk meletakkan link
Dua Hakim Meksiko Berkelahi di Ruang Sidang
sebagai sumbernya
0 komentar:
Posting Komentar