Lolos dari Bom, Syahrul Yasin Limpo Cium Tangan Ibunya

Written By bopuluh on Minggu, 11 November 2012 | 02.33

Lolos dari Bom, Syahrul Yasin Limpo Cium Tangan Ibunya

Minggu, 11 November 2012 | 17:34 WIB

MAKASSAR, KOMPAS.com - Lolos dari lemparan benda diduga bom saat menghadiri Jalan Santai Bersama Komandan, Minggu (11/11/2012), Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo langsung menemui ibunya.

Beberapa menit setelah kejadian pelemparan bom, Syahrul menuju rumah kediaman ibunya di Jalan Haji Bau. Ia pun langsung memeluk dan mencium tangan ibunya.

"Gila itu bom. Tapi sudahlah, saya langsung tadi pulang dan cium tangan ibu saya," kata Syahrul saat ngobrol bersama wartawan, di Jl Haji Bau.

Dia mengatakan sangat bersyukur bisa lolos dan selamat dari maut tersebut.

"Kalau itu meledak, selesai. Bukan saya, tapi kasihan ribuan orang di sekitar saya. Bagaimana ya hatinya orang yang mau ngebom itu," tambah Syahrul.

Syahrul mengatakan, dirinya selamat ini tak lain karena doa sang ibu. "Makanya saya langsung ke Ibunda, dan meminta ditiupkan air lalu saya minum," tambahnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, seorang pemuda melemparkan benda padat ke panggung Gubernur Syahrul usai jalan santai. Benda tersebut kemudian mengeluarkan asap. Massa kemudian mengeroyok pelaku yang diketahui juga membawa bom rakitan.(Adin Syekhuddin)


Anda sedang membaca artikel tentang

Lolos dari Bom, Syahrul Yasin Limpo Cium Tangan Ibunya

Dengan url

http://recognizethedanger.blogspot.com/2012/11/lolos-dari-bom-syahrul-yasin-limpo-cium.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Lolos dari Bom, Syahrul Yasin Limpo Cium Tangan Ibunya

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Lolos dari Bom, Syahrul Yasin Limpo Cium Tangan Ibunya

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger